June 26, 2015

Flowers Bouquet Stories ;)

Alhamdulillah kembali bisa dipertemukan dengan bulan ramadhan. Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankan :)

By the way nih, akhir-akhir ini saya lagi suka buket bunga. Entah mengapa, mood swing aja kayaknya, hahahaha

Berawal dari intip-intip instagram teman yang sering posting bunga-bungaan, saya akhirnya follow sebuah akun florist di Surabaya yang bernama @sdflorist *coba cek di instagram deh* dan langsung jatuh cinta dengan semua bunga-bunganya. Ternyata, pemilik akun itu adalah adik si teman saya itu *ealah, mbulet ae* ^^ saya kemudian mencoba pesan buket bunga untuk ayah yang dioperasi beberapa waktu lalu. Si pemilik, Valerie, menyarankan warna kuning yang ceria untuk menjadi dominasi warnanya. Mungkin maksudnya supaya ayah saya ikut ceria dan bersemangat untuk cepat sembuh. Ada beberapa pilihan untuk jenis bunga dan harganya. Untuk saya yang awam sekali tentang perbunga-bungaan, setelah melihat pricelist dan jenis bunganya, langsung saya browsing di internet loh. Selain mawar dan krisan, sepertinya saya hanya tau bentuk bunga saja tanpa tau namanya, hahahaha. 
Selain mawar beraneka warna *ada yang biru dan hitam juga*, ada krisan berukuran besar atau kecil sesuai permintaan, ada hydrangea yang tampak luarnya gendut-gendut lucu gimanaaa gitu, ada babys breath juga, ada peacock *yang selama ini saya tau adalah jenis burung -___-*, lily, carnation, bahkan mereka juga menyediakan bunga spray juga.
Berhubung saya hanya lihat contoh dari instagram mereka, saya pilih yang standar saja sih. Eh ternyata, baru-baru ini postingannya ada yang pakai lily, dan cantiiiik banget, jadi ingin pesan juga *tapi buat siapaaaah* :p

Saya pilih mawar, krisan, dan babys breath dengan dominasi warna kuning.

Saya juga sekalian pesan Donat Ivy *yang di TP itu* *iya, itu punya mereka juga* sebagai camilan mama ketika menjaga ayah di rumah sakit. Ternyata di menit-menit terakhir, saya dikabari bahwa babys breath.nya lagi kosong, dan mereka menggantinya dengan gerbera. Waduh, jenis apalagi deh ini? :)) 

Ternyata, bentuknya mirip bunga matahari, tapi lebih kecil. Saya yakin harusnya harganya lebih mahal daripada babys breath, tapi ternyata saya tidak diminta transfer tambahan tuh. Alhamdulillah ya. Thank you so much, @sdflorist :))
Daaaan ini dia buketnya... cantik kan? :3

Yellow bouquet for daddy :') yaaa itu dia si gerbera.nya ^^

Ide untuk memberi buket ini juga muncul setelah tak berapa lama saya dan suami kebingungan mencari hadiah yang pas untuk ulang tahun Ibu -mertua saya- di Surabaya.
Suami meminta saya untuk mengurus semuanya, termasuk memilihkan jenis bunganya. Oke lah, asal ada duit sih, gampang :)) pesannya hanya minta dominasi warna putih. *padahal pink juga bagus* :p

Saya kembali menghubungi Valerie dan menceritakan keinginan saya untuk kembali memesan bunga. Berhubung kali ini tema.nya lebih mudah, Valerie langsung mengerti maksud saya. Saya kembali memilih mawar, krisan, gerbera, tapi kali ini kombinasi dengan peacock yang lebih kecil-kecil. Lucu sih, hehehe.

Duuuuh sesungguhnya saya juga mau loh sama bunganya #kodekeras :p
Ini dia buket bunga untuk Ibu. Happy birthday, mother in law. We just want to remind you how much we love you. :)


Pink bouquet for mother in law :)
Untuk yang berminat pesan juga, bisa langsung follow @sdflorist dan hubungi adminnya ya. Untuk saat ini, sepertinya masih di area Surabaya saja sih. Luar kota belum bisa. Kalau saja Cikarang masuk coverage area, mungkin saya pesan untuk diri saya sendiri, hahaaha *apeu banget deh, Gin*

Harga terjangkau? Hmm... tergantung sih ya. Saya belum pernah pesan di tempat lain soalnya.hahaahaha. Kalau untuk saya, masih lumayan laaah. Start from 140k dan pelayanannya oke, bisa banyak tanya, dan ada diskon *ini penting* :p

After women, flowers are the most divine creature -Christian Dior- *ngutip dari akun @sdflorist* 

Happy weekend everyone ^^



Update :
Sekarang Valerie mengelola sendiri usaha Florist-nya yang diberi nama Bell Florist. Kalau teman-teman ada yang berminat bisa hubungi langsung kontak di Instagram @Bellflorist ya :)

No comments:

Post a Comment