August 10, 2014

Postingan Perdana ^^


Saya memulai tulisan pertama saya di blog ini dengan sebuah kalimat ajaib yang sering sekali saya dengar tapi tidak saya ketahui siapa sumbernya (maapkeun:p). Nah sebagaimana kalimat tersebut, bolehlah ya saya menceritakan sedikit motivasi saya kenapa (akhirnya!) membuat blog sendiri.Diawali dengan hobi saya membaca apa saja, seperti komik, majalah, novel mulai dari yang picisan hingga yang kelas agak berat, dan bahan bacaan yang lainnya (kalau memang jurnal ilmiah bisa dibilang bahan bacaan lain:p), saya kemudian pada tahun 2008 bertemu dengan novel yang sangat saya sukai dari sekian banyak novel yang saya punya. Judulnya Metamorphosis: Miauw itu Kucing by Meta Hanindita.


Siapalaaah Mbak Meta ini ya? Mungkin ada yang bertanya demikian? Profil lengkap Mbak Meta ini (ala saya) akan saya bahas nanti di postingan berikutnya.



Novel ini yang kemudian mengajak saya untuk berkunjung ke blog Mbak Meta dan membaca banyak hal yang Ia tulis dengan bahasa yang sangat ringan dan menyenangkan. Hampir semua yang dituliskan di situ adalah pengalaman atau opininya tentang sesuatu yang kemudian bisa dikomentari oleh pembaca blog.nya.



Saya kemudian ingin membagi pengalaman dan opini saya sebagaimana Mbak Meta ini lho. Tujuannya sederhana memang, selain untuk melepas unek-unek yang kadang membuncah di dalam dada, saya ingin berbagi aja sih, dan syukur-syukur kalau ada yang mengomentari atau membagi pendapatnya dengan saya di kolom komentar. Saya akan sangat senang sekali:)



Sekian dulu perkenalan dari saya ya. Terima kasih sudah membaca. Saya akan usahakan untuk rajin mengupdate blog minimal seminggu sekali lah (aamiin)^^


Selamat menikmati indahnya hidup versi saya.. :)



2 comments:

  1. Hai mom... finally lu ngeblog juga... :D welcome to the jungle :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halooo...akhirnya launching.. :p
      semoga saya nggak males update, hehehe

      Delete