October 25, 2014

Surabaya, I Am In Love!

Spot Favorite :) (Gambar diambil dari sini)
Secara kebetulan saya lahir di tanggal yang sama dengan kota Surabaya. Sebelum hijrah untuk kuliah, sebenarnya saya sering pergi ke sana untuk berenang *iya, di Bangkalan belum ada kolam renang waktu itu* atau sekedar ndekem di Gramed Basra untuk numpang baca buku gratis :p

Di semester awal kuliah, saya masih buta sekali dengan jalan di Surabaya. Ke mana-mana masih harus tanya teman-teman atau naik taksi. Ketika itu, sepertinya Waze belum ada deh :D sehingga yang namanya nyasar jaya sering sekali terjadi.
Meski banyak yang bilang Surabaya adalah kota yang panas *dan memang iya* tapi saya jatuh cinta sekali pada kota ini. Bukan hanya karena tempat saya tinggal selama 5 tahun terakhir, tetapi juga karena hampir semua hal yang saya suka ada di sini.
Mau kemana-mana bisa, tinggal naik angkot atau telpon taksi. Lingkungan pendidikan lengkap, tempat ibadah di mana-mana, pusat perbelanjaan apalagi. Pusat jajanan, elektronik, fashion, mainan duuuuh semuanya ada. Taman-taman juga banyak dan terjaga sekali kebersihannya *kangen :(*

Sebagai kota besar, Surabaya memang menyediakan semua yang dibutuhkan warganya dengan sangat baik. Kota serba ada, dan tentu saja tidak terlalu jauh dari rumah orang tua dan mertua :-/

Aaaah... saya jadi kangen. Sampai sejauh ini, keinginan untuk tinggal di bagian barat jawa masih cukup kuat, tapiiii... kalau memang ada kesempatan untuk tinggal dan berkarir di Surabaya, saya juga pasti tidak akan menolak :D

Jaya terus, Surabaya. Thank you for everything :')

No comments:

Post a Comment